Friday, June 10, 2011

Media Penyimpan Data dengan Keamanan Tinggi








Anda pasti memiliki data-data yang penting dan memiliki
prioritas. Data tersebut pasti akan Anda simpan di media penyimpanan data,
seperti CD atau Flash Drive dengan berbagai keamanan yang Anda persiapkan.
Namun bagaimana jika suatu saat media penyimpan data penting Anda tiba-tiba
tidak ada pengamanan? Sehingga bisa
diakses oleh siapapun.













Pastinya Anda akan sangat kecewa dengan hal ini, karena
media penyimpan data tersebut memiliki data-data yang sangat penting bagi
keperluan Anda. Anda tidak ingin semua orang membaca data penting tersebut.
Untuk mengatasi hal ini, sebuah perusaan Imation Corporation menciptakan
teknologi media penyimpanan data untuk kita dengan keamanan yang ketat.





Gagasan ini mereka curahkan dalam Defender Collection,
yaitu perangkat digital penyimpanan data yang memiliki keamanan sangat bagus. Hari
rabu kemarin, 8 Juni 2011, mereka meluncurkan 7 produk Defender Collection ini
di Pisa kafe, Menteng. Ketujuh produk Defender Collection ini terdiri atas 4
flash drive, 2 memori eksternal, dan 1 CD. Produk-produk Defender Collection
ini dibuat dengan password hardware dan keamanan yang bervariasi.










Misalnya saja pada produk Flash drive Defender Collection,
ada Defender F200 Biometric Flashdrive yang memiliki biometric identification
dan system password. Kita bisa mengulang passwordnya dengan dukungan sidik
jari, jadi system keamanannya sangat canggih sekali. Selain itu, semua
produknya anti air. Untuk Flash Drive Defender Collection harganya bervariasi,
mulai dari 25 dollar AS sampai ke 150 dollar AS.











No comments:

Post a Comment